Depok, satunet.co – Sejumlah personel Komando Rayon Militer 06/Cimanggis dari Kodim 0508 Depok melaksanakan giat karya bhakti TNI dengan menggerakkan program nyata ke masyarakat.
Komandan Koramil 06/Cimanggis, Mayor Inf PHBR Panjaitan mengatakan giat itu merupakan salah satu program Koramil Cimanggis untuk mengimplementasikan Kemanunggalan TNI.
“Hari ini kita melakukan karya bhakti TNI dengan membersihkan Masjid Ar-Ridho yang ada di RT 03/02, Sukatani, Tapos dan pembenahan saluran di Pasirgunung Selatan, Cimanggis,” kata Danramil Mayor Inf Panjaitan.
Ia menerangkan maksud daripada karya bhakti TNI yang dilaksanakan adalah untuk membuktikan bahwa program TNI bersentuhan langsung dengan masyarakat, baik segi sosial maupun religi.
Ia juga menyebut seluruh masyarakat antusias menyambut program karya bhakti TNI. Hal itu dibuktikan dengan banyaknya masyarakat yang ikut berpartisipasi secara langsung giat karya bhakti yang dilakukan.
“Ini bukti adanya keharmonisan antara TNI dengan masyarakat. Rakyat adalah ibu kandung TNI, karena itu kita harus menjadi anak yang baik bagi ibunya,” ujarnya.
Ketua DKM Masjid Ar Ridho, Saman Ahmad mengapresiasi program karya bhakti yang dicanangkan Koramil 06/Cimanggis, Kodim 0508 Depok.
Menurutnya, karya bhakti TNI adalah program unggulan yang tidak boleh terhenti. Harmonisasi TNI dengan warga harus tetap terjalin apapun situasinya.
“Program istimewa ini harus tetap dilanjutkan, agar bisa menularkan virus kebaikan bagi semua,” pungkasnya.