Trans Studio Cibubur menggelar acara musik kemenangan yang menampilkan penyanyi Tulus, Sabtu (13/4)
Head of Edutainment Trans Entertainment Melya Sari mengatakan acara ini bertujuan untuk memeriahkan libur Lebaran, memberikan pengalaman berbeda bagi pengunjung dan tidak hanya menawarkan wahana bermain tetapi juga hiburan musikal yang istimewa.
Menurut dia di Trans Studio Cibubur ini selain menghadirkan wahana-wahana yang sifatnya mendidik, juga menghadirkan hiburan yang tak kalah menarik.
Dalam acara musik kemenangan ini, Tulus menjadi bintang tamu spesial, lagu-lagu populer yang dibawakan seperti Monokrom, Gajah, Interaksi, Hati-Hati di Jalan, Manusia Kuat, Sepatu dan banyak lagi yang membuat penonton histeris.
Umumnya mereka hafal dengan lirik lagu yang dibawakan Tulus. Mereka pun ikut bernyanyi bersama.
Konsep unik Trans Studio Cibubur memungkinkan pengunjung untuk bersenang-senang sambil menikmati musik.
Head of Marketing Communications Trans Entertainment, Triya Filia Santi, mengatakan Tulus menjadi pilihan memang karena pihaknya ingin memberikan suasana berbeda di libur hari raya Idul Fitri 1445 H.
Selama libur Lebaran, pengunjung juga dapat menikmati pertunjukan spesial “Aladdin- Revenge of Jafar” sampai tanggal 21 April 2024, tambahnya.
Menikmati momen kebersamaan dengan keseruan yang ditawarkan oleh Trans Studio Cibubur mulai dari bermain semua wahana yang seru , Spesial Show Aladdin-Revenge of Jafar, hingga bernyanyi bersama di Festival Musik Kemenangan.
Menambah warna pada libur lebaran di Trans Studio Cibubur selalu menghadirkan berbagai pertunjukan spesial setiap periode liburan, termasuk liburan sekolah, libur lebaran, dan libur akhir tahun.
Pertunjukan yang ada tentunya interaktif, mengundang anak-anak untuk berpartisipasi di atas panggung, kata Triya.
Harapan ke depannya adalah memberikan sensasi yang berbeda bagi setiap pengunjung dan menyediakan hiburan yang menyenangkan.
Para pemirsa masih memiliki kesempatan untuk menikmati libur Lebaran di Trans Studio Cibubur, dengan berbagai promo yang dapat dilihat di website resmi Trans Studio Cibubur.