Satunet.co,Depok – Salah satu Anggota DPRD Depok Qonita Lutfiyah dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), mengungkapkan rasa syukurnya atas pelantikan yang berlangsung dengan lancar.ketika ditemui di koridor gedung DPRD Depok.Selasa (3/9/2024)
Qonita juga menekankan pentingnya sinergi yang kuat antara DPRD dan Pemerintah Kota Depok untuk menghadapi berbagai tantangan lima tahun ke depan.
“Kami yakin dengan banyaknya anggota baru yang memiliki kapasitas mumpuni di DPRD, kita dapat bersinergi dengan baik bersama pemerintah Depok untuk membangun kota Depok yang lebih maju,” ujar Qonita optimis.
Qonita juga memberikan pesan penting kepada rekan-rekannya yang baru dilantik.
Qonita menekankan pentingnya menjaga amanah yang telah diberikan oleh masyarakat, serta mengingatkan mereka untuk selalu menyerap aspirasi rakyat yang telah memilih mereka.
Menurutnya, DPRD memiliki peran vital sebagai pengawal kinerja eksekutif dan pembuat kebijakan yang harus bermanfaat bagi masyarakat.
“Semoga para anggota DPRD terpilih dapat menjalankan tugas dan amanah dengan baik. Sebagai perwakilan rakyat, kita harus memastikan bahwa kita melaksanakan fungsi pengawasan terhadap eksekutif dan menyusun peraturan daerah yang membawa maslahat bagi masyarakat Kota Depok,” tegas Qonita.
Masih kata Qonita, Pelantikan ini menandai dimulainya babak baru dalam perjalanan politik di Kota Depok, di mana sinergi antara eksekutif dan legislatif diharapkan mampu membawa kota ini menuju kemajuan yang lebih signifikan.
Dengan latar belakang yang beragam dan semangat baru, para anggota DPRD ini diharapkan dapat bekerja sama dengan pemerintah kota untuk menjawab harapan masyarakat Depok.tutup Qonita.
(Rudi Irwanto)